Selasa, 20 Desember 2011
KHASIAT BUAH NAGA(DRAGON FRUIT)
Buah naga(Dragon Fruit) adalah salah satu jenis buah-buahan yang batangnya mirip seperti kaktus.Buah Naga atau Kaktus Madu ini sangat mudah ditemui di Indonesia sekarang ini.Banyak penjual buah-buahan yang menjajakannya,bahkan terkadang Buah Naga menjadi primadona yang sangat laku dipasaran dan dicari-cari orang.Karena sudah banyak masyarakat yang mulai mengetahui khasiat bahkan tidak sedikit yang mulai membudidayakannya dan dijadikan bahan baku Home Industry.
Badan Litbang Pertanian Republik Indonesia menyebutkan, manfaat buah naga adalah menurunkan kadar kolesterol, penyeimbang gula darah, menguatkan fungsi ginjal dan tulang, pelindung kesehatan mulut, pencegah kanker usus, pencegah pendarahan dan mengobati keluhan keputihan.serta meningkatkan kerja otak. Adapun zat fitokimia di dalam buah ini dapat menurunkan risiko kanker.
Buah naga biasanya dikonsumsi dalam bentuk buah segar sebagai penghilang dahaga, karena buah naga mengandung kadar air tinggi sekitar 90 % dari berat buah. Rasanya cukup manis karena mengandung kadar gula mencapai 13-18 briks. Buah naga juga dapat disajikan dalam bentuk jus, sari buah, manisan maupun selai dsb.
Selain itu Buah naga juga kaya dengan potasium, ferum, protein, serat, sodium dan kalsium yang baik untuk kesehatan berbanding buah-buahan lain yang diimport.
Menurut AL Leong dari Johncola Pitaya Food R&D, organisasi yang meneliti buah naga merah , buah kaktus madu itu cukup kaya dengan berbagai zat vitamin dan mineral yang sangat membantu meningkatkan daya tahan dan bermanfaat bagi metabolisme dalam tubuh manusia.Secara keseluruhan, setiap buah naga merah mengandungi protein yang mampu meningkatkan metabolisme tubuh dan menjaga kesehatan jantung; serat (mencegah kanker usus, kencing manis dan diet); karotin (kesehatan mata, menguatkan otak dan mencegah masuknya penyakit), kalsium (menguatkan tulang).
Buah naga juga mengandungi zat besi untuk menambah darah; vitamin B1 (mencegah demam badan); vitamin B2 (menambah selera); vitamin B3 (menurunkan kadar kolesterol) dan vitamin C (menambah kelicinan, kehalusan kulit serta mencegah jerawat).
Berikut ini kandungan nutrisi lengkap buah naga :
Kadar Gula : 13-18 briks Serat : 0,71 g
Kalsium : 134,5 mg Air : 90 %
Fosfor : 8,7 mg Karbohidrat : 11,5 g
Magnesium : 60,4 mg Asam : 0,139 g
Vitamin C : 9,4 mg Protein : 0,53 g
Ada baiknya anda mengkonsumsi buah naga ini sebagai jus dipagi hari karena banyak manfaat yang terkandung didalamnya.Buah Naga ini juga cocok sebagai alternative untuk program diet.Walaupun buah naga memiliki banyak khasiat untuk tubuh,tapi mengkonsumsi terlalu banyak dan berlebihan tidak baik untuk kesehatan.Apalagi yang mempunyai maag kronis,sebaiknya dibatasi.
Sumber Referensi
http://www.lifestyle.okezone.com
http://www.buahnaga.us/2009/04/khasiat-buah-naga.html
http://takunik.blogspot.com/2011/12/manfaat-buah-naga-yang-tersembunyi.html
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
makasih kak infonya tentang khasiat buah naga.,
BalasHapusTahukah Kamu? Inilah11 Khasiat Buah Naga Paling Penting